Rabu, 06 Mei 2015

PENGALAMAN MINGGU KE SATU


Nama aku Ima Anjarwati, aku siswi dari SMK N 1 Klaten. Aku magang dipuspadanta sejak tanggal 2 maret 2015. Waktu pertama kali dipuspadanta aku merasa tegang karena aku belum begitu kenal dengan dudinya. Disini aku magang dengan anak-anak SMK N 1 Bantul. Kita berkenalan dan kemudian kita menjadi akrab satu dengan yang lain. Waktu itu juga ada teman-teman magang dari SMK  1 Purwokerto dan SMK 1 Gondang Sragen. Dipuspadanta dudinya yang baik, lucu, dan bijaksana membuat aku lebih cepat beradaptasi.
Saat pertama kali masuk puspadanta kita diberi pengarahan dari bunda Eny Esyta Kolopaking, kemudian diberi pembekalan dan pengarahan dari bapak Ali Masrum. Disini kita diberi tugas untuk membuat narasi tentang event sekolah, aku menggambil tema tentang wisuda perpisahan sekolah. Nah ini adalah waktu yang aku tunggu walaupun terkadang aku lemot untuk membuat ide tapi aku senang dan ingin sekali menjadi penulis naskah yang baik. Saat itu kita diajarkan oleh ibu Rully tentang olah vocal, setelah itu kita mengamati program tv puspadanta cerdas dan sudut jogja.


Hari berikutnya kita diberi tugas untuk mengamati stand up comedy dari siswa-siswi purwokerto dan gondang sebagai tugas akhirnya. Lucu-lucu sih ada yang bagus ada yang tegang, ada juga yang grogi. Selesai mengamati stand up comedy kita mendapatkan materi kamera dari mas tyas dan mas ikang.

Kita diberi tugas untuk mengambil 20 angle menggunakan kamera handycam, dan 20 angle itu harus pas komposisinya dan tidak boleh goyang . waktu itu aku berusaha mengambil 30 angle dan ternyata yang tidak goyang hanya 11 angle. Alhamdullilah aku bisa lebih baik dari teman yang lain, buktinya masih banyak yang belum lulus hehehe... Tugas pengambilan angle lalu dilipatgandakan yang tadinya kurang 9 angle sekarang menjadi 18 angle. Saat itu juga kita diberi tugas dirumah untuk membuat narasi yang bertema kuliner. Ya pas itu aku mumpung lagi makan kripik pisang aku mencoba untuk menggambil tema tentang  “kripik pisang” hehehe
Rabu tanggal 04 maret 2015 aku dan temanku konsultasi narasi dengan bunda Eny. Tapi narasi yang kita buat belum perfect dan belum bisa dikatakan narasi.  Kita disuruh untuk memperbaiki narasi itu. Kita juga diajarkan membuat narasi dari anak magang SMK 1 Gondang Sragen. Selesai aku menulis narasi aku dan temanku melanjutkan 18 angle yang belum lulus. Setelah selesai mengambil gambar beberapa angle yang aku ambil di teliti andre anak magang dari SMK 1 Purwokerto ternyata hanya 10 angle yang tidak goyang, dan kurang 8 angle lagi dan dilipatgandakan menjadi 16 angle
.
Hari kamis tanggal 5 maret 2015 pas aku lagi ngobrol  dengan temanku dan menunggu teman yang lain menggambil gambar tiba-tiba aku ditunjuk mas tyas untuk ikut liputan membuat profil di "SD UNGGULAN AISYAH BANTUL" bersama pak Nono dan bu Rully. Disana aku membantu tugas lighting di ruangan yang kurang cahaya. Walaupun aku belum pernah pegang lighting setidaknya aku bisa menambah pengalamanku dan juga belajar menguasai lighting. Setelah kembali ke puspadanta sampai disana aku langsung mengambil beberapa angle lagi di lingkungan sekitar. Tapi sebelum pulang aku memindahkan semua video yang tadi aku ambil di laptop. 
Jum’at 06 maret 2015 aku mengambil stok shoot gambar lagi takut kalau banyak yang goyang sih hihihi.... saat itu kita mendapatkan materi dari bu Rully membaca narasi dan olah vocal dengan tema cerdas “Program ATI di Kelurahan Umbulharjo YK. Pada hari tersebut kita mendapatkan materi dan pengarahan dari pak ali tentang materi online dan offline. Sesudah mendapatkan materi kita latian dan persiapan membaca narasi yang didampingi oleh teman-teman magang dari SMK 1 Gondang Sragen. Setelah selesai persiapan aku meneliti 18 angle lagi dan ternyata juga hanya benar 10 angle dan tugas itu dilipatgandakan. Lalu aku mempersiapkan diriku untuk recording dalam recording ini aku menggunkan adobe audition CS6. Setelah aku siap kemudian aku menuju ke ruang  recording disini aku ditemani oleh mbak sri anak magang dari SMK 1 Gondang Sragen.
 
Hari sabtu tanggal 07 maret 2015 aku mengambil 16 angle lagi. Tapi waktu itu aku tidak hanya mengambil 16 angle hampir 45 angle aku ambil. takut banyak yang goyang sih. Hehe aku juga belajar recording lagi supaya bisa menguasai. Yaa walaupun suara aku tida bagus banget sih, karena aku juga hobi bernyanyi jadi aku senang aja kalau lagi berbicara didepan mix hihih

Tidak terasa sudah seminggu aku lewati prakerin dipuspadanta, di puspadanta aku senang karena disini cara belajar dan cara mengajarkannya tidak membuat bosan untuk aku terus belajar dan terus mencoba.

12 komentar:

  1. Emm cukup menarik kakk 😅

    BalasHapus
  2. Penulisan huruf setelah tanda baca titik masih kurang teliti.

    BalasHapus
  3. Ima kamu kurang teliti dalam menulis pengalamanmu minggu ini. Terdapat beberapa kata yang kamu tulis tetapi tidak sesuai denagn arti yang kamu maksut. Salah satu contohnya adalah : mix.

    BalasHapus
  4. Typo bertebaran hhe. Tapi gapapa cukup menarik kok

    BalasHapus
  5. Pengalaman yang mengesankan. Tapi lain kali lebih teliti dengan huruf bacaan dan huruf kapital.

    BalasHapus
  6. Pengalaman yang mengesankan. Tapi lain kali lebih teliti dengan huruf bacaan dan huruf kapital.

    BalasHapus
  7. Sip. menarik menarik menarik :D

    BalasHapus
  8. cukup penarik pengalamannya. tapi lebih teliti ya

    BalasHapus